JKTOne.com – Indonesia Dream Wedding Festival (IDWF) 2023 merupakan rangkaian pertama wedding festival yang digelar oleh Weddingku bekerjasama dengan Dyandra Promosindo. Menggunakan tema “Spirit of Eden” IDWF 2023 yang terinspirasi gaya pernikahan dari indahnya taman surgawi. IDWF 2023 kembali hadir sekaligus memberikan jawaban dan solusi kepada calon pengantin yang akan menggelar momen sakral pernikahan yang disusun secara rapi dan terencana pada 31 Maret hingga 2 April 2023 di Jakarta Convention Center dan secara online di website htt.s weddin ku.com . Memasuki hari kedua, IDWF 2023 mengajak para pengantin untuk menampilkan berbagai macam pengalaman bagi para calon pengantin melihat pernikahan idamannya. Hadirnya berbagai vendor dari hotel ballroom, gedung pernikahan, catering, vendor pernikahan destinasi dan vendor destinasi honeymoon dan yang lainnya. Pada kesempatan kali ini calon pengantin dapat bertemu dan konsultasi langsung dengan para vendor professional terkait pernikahan impian dari calon pengantin. Tentunya terdapat penawaran harga eksklusif yang hadir dari masing-masing vendor.
Tono Raharja selaku CEO Weddingku Group menyampaikan bahwa, “IDWF kali ini membawa konsep yang unik ya karena di tahun ini kami membawa inovasi yang baru. Weddingku melihat bahwa konsep pernikahan yang diinginkan oleh calon pengantin itu konsep yang sederhana namun dengan sentuhan elegan, glamour dan tentunya timeless. Saat ini kami melihat trend pernikahan dengan konsep taman dan sustainable wedding dengan pemilihan feminine colors masih menjadi favorit para calon pengantin. Jadi dengan datangnya para calon pengantin ini harapannya IDWF bisa menjadi solusi dengan wedding impian mereka dengan adanya penawaran dari vendor-vendor kami. Weddingku kali ini juga menghadirkan live music dan sesi talk-show di area stage & activation sehingga pengunjung dapat menyaksikan juga informasiinformasi terbaru dari beberapa vendor yang mengisi talk-show tersebut”.
“IDWF 2023 kali ini dilaksanakan ketika bulan Ramadhan. Hal ini tidak menjadi kendala karena antusiasme dari vendor dan pengunjung kali ini cukup besar. Selain itu, target penyelenggaraan kali ini menyasar para calon pengantin yang akan menyelenggarakan pesta pernikahan setelah momentum Lebaran. Di IDWF 2023 hadir 15 brand F&B di area food market. Sehingga pengunjung yang ingin berbuka puasa di area pameran tidak perlu khawatir untuk mencari menu takjil dan berbuka dan kami juga akan memberikan free takjil bagi para pengunjung. Selain itu IDWF 2023 dimeriahkan adanya Pasar Keliling dengan 9 tenants yang terdiri dari makanan dan minuman, pakaian dan accessories,” ujar Hafiizh Purnomo, Project Manager JDWF 2023.
Pengunjung yang ditemui pada area pameran menyampaikan bagaimana impian wedding yang mereka inginkan. “Impian wedding kami memang tidak ingin yang mewah cukup yang intimate wedding, jadi hanya kedua belah pihak keluarga saja dan beberapa teman-teman. Datang ke IDWF kali ini dalam rangka menyiapkan pernikahan kami sekaligus konsultasi dengan beberapa vendor. Melalui pameran seperti ini sangat membatu sekali untuk calon pengantin menentukan vendor. Raih Hadiah FREE WEDDING dengan mengikuti Dream Wedding Giveaway. IDWF 2023 kali ini kembali memanjakan para calon pengantin dengan memberikan kejutan melalui Dream Wedding berupa giveaway. Vendor pernikahan yang ditunjuk tentunya akan menuntun pada pemenang giveaway sehingga terwujudnya pernikahan impian calon pengantin,” ujar Dave dan Catherine pada pameran IDWF 2023 di JCC, Senayan.