JKTOne.com – VinFast VF 3 hadir sebagai mobil listrik kompak yang bukan sekadar transportasi, tapi juga wadah kreativitas anak muda Indonesia. Desainnya yang fleksibel dan mudah dimodifikasi membuka peluang ekspresi tanpa batas. Antusiasme konsumen muda menjadikan VF 3 simbol baru tren modifikasi mobil di jalanan.
VF 3 Lebih dari Sekedar Mobil, Pernyataan Gaya di Asia Tenggara
Pilihan warna cerah dan aksen unik pada VF 3 memperkuatnya sebagai pernyataan gaya. Tren modifikasi yang belum pernah terjadi sebelumnya ini mulai populer di komunitas otomotif Asia Tenggara. Banyak pemilik ingin memberikan sentuhan personal pada mobil mereka.
VinFast Gelar Kontes Modifikasi VF 3 di Indonesia
Menyambut antusiasme ini, VinFast meluncurkan kompetisi nasional “VF 3: Unbound Creativity Contest” di Indonesia. Kontes ini diprediksi akan seramai di Vietnam, tempat mobil ini berasal.
Kenapa VinFast VF 3 Jadi Tren Modifikasi?
Tiga faktor utama mendorong tren modifikasi VF 3 di Indonesia:
1. Desain Stylish dan Individual: Desain VF 3 yang unik menjadi sumber inspirasi modifikasi bagi banyak orang.
2. Basis Modifikasi Ideal: Bentuk mini SUV yang kokoh memberikan fleksibilitas tinggi untuk modifikasi berbagai gaya. Bahkan yang mempertahankan tampilan standar sering menambahkan aksesoris personal.
3. Harga Terjangkau: Harga awal yang menarik dan insentif pembelian memberikan ruang bagi konsumen untuk berinvestasi dalam modifikasi sesuai keinginan.
Bagi generasi muda, mobil adalah cara menunjukkan identitas diri. Modifikasi bukan hanya soal pamer, tapi juga kecintaan pada teknologi, lingkungan, dan produk berkelanjutan. VF 3 dengan tampilan menarik dan harga terjangkau, adalah cara ideal untuk mengekspresikan diri saat berkendara.
Berikut ke-30 finalis VF 3: Unbound Creativity Contest Indonesia
1. Andi Tenribali Hikmah Napacce (@tenstudio_) Pontianak,
2. Mega Rizky Yanes (@ykzir) Bandung,
3. Wira Winata (@ovrthnkng) Depok,
4. Bani Barran (banibarzzz) Tangerang Selatan,
5. Muhammad fachrul rozi (@bronto___) Bandung,
6. Muhammad Ravicky (@vickyyuhuu) Bekasi,
7. Luthfi Mahardika (@lmhrdikaa) Jakarta Barat,
8. Gerry Wiradinata (@artsygerro) Kota Depok,
9. Suryo Prakadewa (@uyo66) Sukoharjo,
10. Jhoanda Rachman Rais (@jhomethree) Depok,
11. Rahedie Yudha P (@deadberries) Cinere,
12. Fajar Ramayel (@fajarramayel) Jakarta Timur,
13. Siam Candra Artista (@siamartista) Yogyakarta,
14. Joseph Petra S (@josephpetras) Tigaraksa Tangerang,
15. Indra Sapera (@idrsape) Karawang, Jawa Barat,
16. Refli Fatharani (@replayrepliy) Bekasi,
17. Muhamad ali al sidiq (@alienswer) bekasi,
18. Hezky Kurniawan Istiadi (@hezkykurniawan) Tangerang,
19. Bayu Hari Wibisono (@bayuhariw) Bogor,
20. Adelwin (@adelwinw) Surabaya,
21. Rinaldy Latukolan (@matsayuu) Bandung,
22. Pasya Rizdfy Herdiyana (@rizdfy) Bandung,
23. Maorachmansyah Rinaldi Chikal (@miao.exe) Bandung,
24. Iwan Nugraha (@nugraha_iwan) Bandung,
25. M. Hirlan Rachman cahya (@deev.studio20) Gresik,
26. Litha Kusuma Wardhani (@lithacil9) Bekasi,
27. Amadea Violetta (@starfishiies) Kelapa Gading, Jakarta,
28. Raden Fauzan (@dradenaden) Jakarta Timur,
29. Davieq Fasholla Hakam (@culturistic.universe) Bekasi,
30. Yan Baptista Teguh (@yanbteguh) Bekasi Selatan,