JKTOne.com, Jakarta – Selama bulan Januari hingga Oktober 2018, Auto2000 selaku main dealer mobil Toyota sukses mencatat penjualan hingga 123.600 unit. Peningkatan membuktikan bahwa Auto2000 berhasil menyumbang kontribusi terhadap penjualan Toyota di Indonesia sebesar 43 persen.
Selain itu, Auto2000 selalu punya program promo spesial bagi pembeli mobil baru Toyota setiap bulannya, teristimewa di bulan Desember 2018 yang bersamaan dengan libur akhir tahun dimana pemilik kendaraan menggunakan mobil baru kesayangan untuk berlibur bersama keluarga tercinta.
“Kami melihat bahwa bulan Desember 2018 merupakan momen yang paling tepat bagi pelanggan untuk membeli mobil baru Toyota. Apalagi terkait dengan kebutuhan libur akhir tahun dan berlimpahnya promo yang siap disajikan oleh Auto2000,” jelas Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000 dalam keterangan resminya kepada JKTOne.com.
Namun, mengapa bulan Desember ? Karena lembaga pembiayaan akan merespons dengan menaikkan suku bunga leasing setelah suku bunga acuan BI mengalami perubahan.
Meski belum ditetapkan, biasanya bunga transaksi pembelian mobil secara kredit akan bergerak naik di awal tahun. Naiknya suku bunga acuan BI juga dapat memicu kenaikan komponen biaya lain terkait dengan pembelian mobil baru, ditambah jika dikaitkan lebih jauh atas pergerakan nilai tukar rupiah dengan dollar dan faktor ekonomi lainnya.