Donut Factory resmikan outlet ketiganya di Melawai. (Lidya/JKTOne.com)

JKTOne.com – Anda pecinta dessert donut? Bila ya, jangan sampai tidak untuk mencoba dessert yang ada di outlet ini. Pasalnya, Donut Factory hari ini resmi membuka outlet yang ketiganya di Jalan Melawai 2 RT. 3/RW 1 Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

Mengusung konsep “Bus Stop”, siap menghadirkan pengalaman  kuliner manis dan tidak terlupakan bagi pelanggan setianya. Hadirnya outlet ini setidaknya bisa mengambil 10-15 persen market dessert yang senantiasa digandrungi pecinta kuliner.

Demikian diungkapkan Bunda Ei sapaan akrab dari pemilik nama Ermey Trisniarty, Sang pendiri Dapur Cokelat, yang kini membawa sentuhan magisnya ke dunia donat.

“Saking uniknya, kami nggak nemu kompetitor yang punya Lava Donut se-crazy ini! Jadi, kalau kamu mau jadi yang pertama nyobain, Donut Factory adalah tempatnya!,” ungkap Bunda, di sela-sela pembukaan Donut Factory, Melawai, Jakarta, Sabtu (8/3/2025).

Sebelumnya, Donut Factory kali pertama dibuka di Serpong Jaya, kedua di Bintang Market, dan ketiga di Blok M, Melawai di Pusat Tongkrongan Hits!

“Nongkrong legendaris sejak tahun 90-an! Kami datang dengan satu misi: bawa pengalaman dessert terbaik ke lebih banyak orang!,” jelasnya.

Dengan bahan berkualitas dan resep spesial, menghadirkan berbagai pilihan donat yang lembut, lezat, dan penuh inovasi. Menikmati promo spesial, serta mencicipi berbagai varian donat andalan Donut Factory.

Berawal dari Donuthing, donat crispy yang sempat viral di masa pandemi, kini kami berevolusi menjadi Donut Factory—bukan sekadar tempat beli donat, tapi hangout spot kekinian yang nyaman, estetik, dan pastinya penuh inovasi rasa!

Sementara Indriani Pribatami, selaku Partner R&D mengaku siap meracik dessert baru dengan konsep donat kekinian.

“Lava Donut: First in Indonesia, First in Your Heart! Di tengah banyaknya donat klasik, Donut Factory berani tampil beda dengan Lava Donut! Sensasi lumer di mulut! Isiannya creamy, lembut, dan bikin nagih! Dibalut topping yang meleleh sempurna! Saking uniknya, kami nggak nemu kompetitor yang punya Lava Donut se-crazy ini!,” tegas perempuan berhijab yang disapa Tammy ini.

Jadi, kalau kamu mau jadi yang pertama nyobain, Donut Factory adalah tempatnya!

Bukan Sekadar Donat, Ini Ladang Kreativitas! Di Donut Factory, kami nggak cuma bikin donat biasa. Kami punya sederet kreasi yang bikin pengalaman makan donat makin seru.

Jadi, siap jadi bagian dari revolusi Lava Donut di Indonesia? Yuk, mampir ke Donut Factory, karena di sini, donat bukan cuma camilan—tapi pengalaman!

LEAVE A REPLY