Menteri Kebudayaan Fadli Zon hari ini resmi membuka Art Jakarta Gardens di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, mulai 22-27 April 2025. (Lid/JKTOne.com)

JKTOne.com – Menteri Kebudayaan Fadli Zon hari ini resmi membuka Art Jakarta Gardens di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, mulai 22-27 April 2025. Menampilkan 25 galeri dari berbagai kota di Indonesia, Art Jakarta Gardens menghadirkan format unik yang memadukan presentasi terkurasi dengan lanskap taman kota di jantung Jakarta.

Turut hadir dalam pembukaan ini adalah Wakil Menteri Kebudayaan Giring Ganesha dan Wakil Menteri Perekonomian Kreatif Irene Umar, serta Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Andhika Permata.

Hadir juga Maulana Indraguna Sutowo (CEO MRA Group), Paramitha Soedarjo (Direktur MRA Media), Yozua Makes (CEO Plataran Indonesia), Dewi Makes (Co-founder Plataran Indonesia), William (PR and Communication Lead Bibit), Anang Samsudin (Head of PR and Partnership Treasury), dan I Ketut Alam Wangsawijaya (Executive Vice President BCA).

Yozua Makes, CEO Plataran Indonesia, mengaku gembira selama empat tahun berturut-turut, mendapat kehormatan untuk mendukung Art Jakarta Gardens dan menyediakan panggung agar semangat kreatif Indonesia dapat bersemi di tengah ruang hijau yang hidup dan segar.

“Sudah menjadi visi Hutan Kota by Plataran untuk menjadi suaka urban tempat ide, seni, dan alam berjumpa di jantung kota Jakarta,” kata Yozua, Selasa (22/4/2025).

Menampilkan 25 galeri dari berbagai kota di Indonesia, Art Jakarta Gardens menghadirkan format unik yang memadukan presentasi terkurasi dengan lanskap taman kota di jantung Jakarta. (Lid/JKTOne.com)

Kementerian Kebudayaan dan Kementerian Perekonomian Kreatif sebagai Strategic Partners, Art Jakarta Gardens menegaskan pentingnya peran sinergi lintas sektor, baik pemerintah maupun swasta, untuk mengembangkan ekosistem seni rupa yang hidup dan berkelanjutan.

Olivia Budiono, Product Marketing Lead dari Bibit, mengatakan, dengan bangga melanjutkan perjalanan bersama Art Jakarta Gardens di tahun ketiga sebagai Lead Partner, merayakan komitmen bersama atas pertumbuhan, kreativitas, dan proses yang bermakna.

“Di Bibit dan Stockbit, kami percaya menumbuhkan aset bukanlah privilese untuk sedikit orang, melainkan akses yang seharusnya tersedia untuk semua. Itu mengapa kami membangun platform investasi pintar dan profesional yang tersedia untuk siapa saja,” ujarnya.

Sementara itu, Anang Samsudin, Head of PR and Partnership dari Treasury, menyatakan, sangat antusias bisa kembali berpartisipasi di Art Jakarta Gardens untuk ketiga kalinya. Bagi Treasury, partisipasi ini bukan sekadar kehadiran dalam sebuah pameran seni, melainkan bentuk komitmen untuk terus mendekatkan investasi emas dengan kehidupan masyarakat melalui medium yang inspiratif dan relevan.

“Tahun ini kami menggandeng seniman muda ternama Indonesia, Arkiv Vilmansa untuk menghadirkan tema ‘Golden Age’ yang menjadi simbol bahwa setiap individu memiliki kesempatan untuk menciptakan masa keemasannya sendiri. Kolaborasi antara dunia investasi dan seni ini menghasilkan karya-karya istimewa, termasuk Koin Emas edisi terbatas, instalasi booth yang monumental, serta merchandise eksklusif.

Berharap sinergi ini bisa membuka perspektif baru bahwa investasi, seperti halnya seni, adalah tentang perjalanan, ekspresi, dan keyakinan akan masa depan.

Dari BCA, I Ketut Alam Wangsawijaya, EVP Transaction Banking Business Development, juga turut bangga bisa ikut serta mendukung Art Jakarta Gardens.

“Ini mencerminkan komitmen kami senantiasa untuk mendekatkan diri dengan masyarakat melalui ruang-ruang yang menginspirasi dan bermakna. Kami percaya bahwa seni memiliki kekuatan untuk menyatukan, menginspirasikan, dan memperkaya cara kita memandang dunia,” ungkapnya.

Melalui kolaborasi ini, bertujuan untuk meluaskan akses masyarakat umum pada keragaman ekspresi artistik sambil berkontribusi pada pertumbuhan ekosistem seni yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

The Sculpture Garden, sorotan utama art fair ini, akan memamerkan karya-karya dengan beragam eksplorasi bentuk, bahan, dan pendekatan tematik dalam seni patung hari ini, di antaranya “Sit on the Bench” karya King Saladeen (MoT), “Emotional Safeguard’ karya Agugn dan Sekar Puti (Srisasanti Gallery), “Ayam Jantan (Rooster)” karya Yunizar (Gajah Gallery), “Keep Rolling!” karya Iwan Suastika (D Gallerie), “Muscle, Mud, and Blood #1” by Dzikra A.N., dan “Terbanglah Bunda” karya Yani Mariani (Kendys Sankhara).

Hari ini Art Jakarta Gardens dibuka khusus untuk tamu VIP sedangkan masyarakat umum dipersilakan berkunjung pada Rabu, 23 April 2025. Menghimpun dukungan kuat secara lintas sektor, Art Jakarta Gardens dengan bangga menyajikan kolaborasi istimewa antara para Mitra yang terhormat dan seniman-seniman berbakat dalam Special Presentations tahun ini.

Seiring adaptasi dunia seni rupa terhadap perubahan yang serba cepat, Art Jakarta Gardens memperlihatkan bagaimana seni dapat mencerminkan zaman sekaligus bertahan sepanjang masa.

LEAVE A REPLY