Putri Habibie

JKTOne.com – Masih bingung mau masak apa? Atau lagi cari-cari ide jajanan untuk dijual? Coba deh download buku digital Kumpulan Resep #TeamRecookPutri dari Putri Habibie.

Dalam e-book ini kamu akan mendapati 237 menu (20 minuman dan 217 makanan) yang rasanya sudah tidak perlu diragukan lagi, lezat! Karena sajian dalam Kumpulan Resep #TeamRecookPutri merupakan menu andalan keluarga mereka.

Sejarahnya, buku digital ini terbentuk dari hasil kolaborasi pemilik Lady Bake Cooking Class, Putri Habibie dengan 83 ibu Indonesia dari #TeamRecookPutri (komunitas daring bentukan Putri), sebagai ungkapan terima kasihnya kepada anggota komunitas tersebut yang suportif dan penuh semangat positif.

Putri Habibie & #TeamRecookPutri

“Tahun ini aku punya kejutan untuk teman-teman di hari ulang tahunku, dengan membagikan ratusan resep dari ibu-ibu Indonesia untuk para ibu Indonesia lainnya. Biasanya aku menerima kado dari teman-teman, kali ini izinkan aku yang membalas kebaikan kalian,” ucap Putri dalam jumpa persnya di Jakarta, 18 Desember 2020.

Melalui buku ini Putri Habibie berharap akan terlahir UMKM-UMKM (Usaha mikro, kecil, dan menengah) baru dari tangan para ibu rumah tangga atau siapa saja yang terinspirasi dari e-book ini.

Merujuk data milik Kementerian Koperasi dan UMKM tentang Perkembangan Usaha Mikro, Kecil, Menengah, dan Besar di Indonesia, sepanjang tahun 2014-2018, dari total usaha yang berjumlah 64 juta unit usaha, sebanyak 99,99% usaha di negara ini adalah UMKM. Dari jumlah tersebut, lebih dari 50% usaha mikro dan kecil dimiliki oleh perempuan, berdasarkan survei dari Bank Dunia pada tahun 2016.

“Aku optimistis para perempuan, terutama ibu rumah tangga, dapat mulai berjualan secepat mungkin setelah praktik memasak ulang resep makanan yang ada di dalam buku ini. Resep-resep yang kubagikan terpilih karena mudah dari bahan yang diperlukan hingga cara memasaknya,” ujar Putri.

Kumpuan Resep #TeamRecookPutri

Seiring dengan peluncuran buku digitalnya ini, Putri akan mengadakan penggalangan dana yang akan disalurkan kepada ibu rumah tangga anggota Koperasi Kasih Indonesia (KKI). Kegiatan ini akan dilakukan lewat kampanye #BisaUsaha bersama platform penggalangan dana dan donasi secara daring, Kitabisa.com.

Lebih dalam lagi, pada tahun 2021, Putri merencanakan sebuah roadshow yang berfokus pada pembangunan dan pendampingan keterampilan memasak, berbisnis, dan sosialisasi nutrisi keluarga untuk para ibu Indonesia.

Sedikit tips dari Putri dalam memulai usaha kuliner, tuturnya “Mulailah dengan menu yang sudah kamu kuasai”.

Semangat Putri untuk menjadi bagian dalam pembangunan bangsa Indonesia semoga menginspirasi banyak masyarakat untuk melakukan hal serupa.

Yuk segera unduh gratis buku digital Kumpulan Resep #TeamRecookPutri di sini, klik ini ya putrihabibie.com.

LEAVE A REPLY