"Love Reborn : Komik, Musik dan Kisah Masa Lalu" gelar Gala Premier di Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Selasa (29/5/2018). (Lid/JKTOne.com).

JKTOne.com, Jakarta – Darihati Films kembali memproduksi film layar lebar bertajuk ‘Love Reborn : Komik, Musik dan Kisah Masa Lalu’. Kali ini, film ini ditayangkan di bioskop Jakarta pada 29 Mei 2018. Sebelumnya penayangan Premier serentak dilakukan di beberapa kota, seperti Padang, Medan, Binjai, Palembang, Banjarbaru, Banjarmasin, Bandung dan Bogor.

Film bergenre komedi – Drama ini asli dari Johansyah Jumberan, yang sangat komplit, karena selain komedinya bisa bikin tertawa lepas, ada drama yang membuat meneteskan air mata. Uniknya, salah satu pemerannya adalah Ardit Erwandha yanng seorang komika (stand up comedy) yang sering dapat peran konyol, tapi harus tetap memasukan unsur drama yang bisa membuat penonton berderai air mata.

Para Komika di Film “Love Reborn : Komik, Musik dan Kisah Masa Lalu” bersama Fans.

Film ini juga dikatakan road movie, karena film ini banyak melakukan perjalanan memakai VW dari Jakarta – Bogor untuk mencari kepingan rahasia kisah orang tua mereka. Keindahan alam gunung Salak Bogor dan curug ‘air terjun’ di wilayah Bogor menjadi pemandangan yang memanjakan mata di beberapa adegan Film. Ini menarik karena bisa menjadi salah satu tujuan wisata yang menonton Film tersebut.

Selain dari OST lagu ‘Akad’ karya Payung Teduh yang juga di cover version oleh ‘Keras kepala Band’. Bahkan beberapa pengisi musik OST memakai band indie dari Australia & Amerika yang terdengar menyatu dalam Film Love reborn.

Para Pemain “Love Reborn : Komik, Musik dan Kisah Masa Lalu” berfoto bersama Fans.

Sekelumit dari Film Love Reborn

Film ini menceritakan seorang komikus bernama Kirei yang sangaat popular di Komik digital. Cerita ini bersambung dengan ‘Kisah Masa Lalu’, yang menjadi viral di dunia maya, namun sangat disukai oleh penggemarnya. Kendati sukses membuat komik tersebut, ada masalah baru yang terjadi. Pasalnya, Bagus, yang seorang vokal Band indie tidak terima kalau karakter utama dari kisah itu adalah ayahnya.

Kirei memang membuat komik bersambung itu terinspirasi oleh pelanggan laundry ibunya. Meski dibumbui kisah intrik didalamnya dan ada juga kisah percintaan, Kirei dan Bagus akhirnya harus mengungkap rahasia apa yang terjadi di masa lalu ayah dan ibu mereka. Perjalanan pencarian masa lalu itulah yang merubah mereka berdua.

Jadi, bagaimana kelanjutan dari cerita Kirei dan Bagus.. saksikan di bioskop kesayangan Anda..

LEAVE A REPLY