JKTOne.com – Awal tahun selalu membawa harapan baru dan keinginan untuk mengekspresikan jati diri dengan cara yang lebih bermakna. Memahami momen reflektif ini, PT Piaggio Indonesia kembali hadir bukan sekadar memamerkan kendaraan, namun merayakan setiap perjalanan dan ambisi baru para pencinta gaya hidup premium melalui eksibisi di Bintaro Jaya Xchange (BxC) Mall 1, Lower Ground Floor, Tangerang Selatan. Berlangsung mulai 26 Januari – 1 Februari 2026, pameran ini menjadi panggung utama bagi jajaran produk terbaru yang memadukan desain ikonik dengan inovasi modern. Eksibisi ini dirancang sebagai ruang inspirasi hangat bagi pengunjung untuk menyelami lebih dalam filosofi desain, keberanian warna, hingga identitas ikonik yang telah menyatu dengan gaya hidup global. Di balik deretan mesin dan estetika, acara ini menjadi jembatan personal bagi perusahaan untuk mendengar dan berinteraksi langsung dengan komunitas serta calon pengguna di wilayah Tangerang Selatan, menciptakan ikatan yang melampaui sekadar transaksi otomotif.
“Gelaran pameran di Bintaro Xchange Mall 1, kami menghadirkan rangkaian pilihan warna dan karakter Vespa yang mencerminkan gaya hidup modern. Kami ingin pengunjung merasakan langsung bagaimana setiap tipe Vespa dapat menjadi bagian dari identitas dan aktivitas harian mereka. Untuk memeriahkan acara, kami juga menghadirkan penawaran menarik untuk pembelian eksklusif hingga jutaan rupiah, serta kesempatan lucky dip untuk pembelian unit di lokasi pameran.,”ujar Ayu Hapsari, PR and Communication Manager PT Piaggio Indonesia.
Setiap model Vespa yang ditampilkan mewakili dedikasi tinggi terhadap kualitas pengerjaan (craftsmanship), mulai dari detail estetika bodi hingga kenyamanan berkendara yang didukung oleh inovasi teknologi terkini. Pengunjung dapat pula mengeksplorasi secara detail berbagai tipe Vespa dan mendapatkan penawaran menarik hingga Rp12 juta, hadiah langsung genuine Vespa Helmet, penawaran tambahan berupa aksesoris Vespa untuk unit tertentu serta kesempatan mendapatkan lucky dip senilai hingga Rp1 juta. Dapatkan juga penawaran sampai 20% untuk pembelian genuine accessories dan merchandise untuk menyempurnakan gaya berkendara dengan Vespa. Gelaran ini menjadi kesempatan terbaik bagi para pecinta otomotif untuk memiliki unit impian dengan berbagai keuntungan eksklusif di awal tahun 2026. Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat dan mencoba langsung produk terbaru kami serta menemukan kendaraan yang paling sesuai dengan karakter Anda.











