JKTOne.com – Indonesia International Motor Show (IIMS) 2020 segera digelar pada 9-19 April mendatang. Beragam atraksi dan produk-produk terbaik dari belasan Agen Pemegang Merek (APM) akan tampil meriahkan pameran otomotif yang diselenggarakan oleh PT Dyandra Promosindo.

Setidaknya ada 12 APM, seperti BMW, Brand X, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mini, Mitsubishi, Suzuki, Toyota, dan Wuling, serta satu merek mobil baru yang akan debut khusus di IIMS 2020. Sedangkan dari roda dua, ada delapan APM yang siap unjuk gigi dalam IIMS 2020, yaitu AHM, Benelli, Electro, Kymco, Royal Enfield, Viar, Yamaha, dan hadir untuk pertama kali satu brand baru.

“Jumlah APM ini belum final karena masih ada beberapa brand lagi yang belum bisa kami umumkan saat ini demi menghormati timeline promo masing-masing merek. Kami juga bangga bahwa pameran IIMS tahun ini dipercaya untuk menjadi tempat peluncuran beberapa brand baru,” kata Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.

Pameran otomotif tak akan lengkap tanpa kehadiran merek aftermarket. Tahun ini, Perkumpulan Pengusaha Aksesori Mobil (PAHAMI) kembali memeriahkan pameran IIMS 2020.

Pengunjung dapat melihat dan berburu beragam aksesoris mobil mulai dari audio, kaca film, serta masih banyak lagi termasuk velg dan lain sebagainya. Area exhibition PAHAMI Village di IIMS 2020 akan mengisi Hall B1 dan B2.

LEAVE A REPLY