JKTOne.com – HSBC Indonesia hari ini resmi memperkenalkan sebuah layanan baru bernama HSBC Premier Next Gen. lni adalah layanan yang tersedia bagi para putra-putri Nasabah HSBC Premier yang berusia 18 hingga 28 tahun.
Layanan ini hadir sebagai solusi bagi Nasabah HSBC Premier PT Bank HSBC Indonesia (HSBC Indonesia) dalam membantu putra-putrinya meraih ambisi dengan menempuh pendidikan ke luar negeri dan mengejar mimpi lain di manapun dengan pengelolaan keuangan yang cerdas, nyaman, dan efisien.
“Bisa dibayangkan betapa repot dan tidak nyamannya orang tua pada saat anak membutuhkan dana secara mendesak, namun pengurusan layanan perbankan belum terselesaikan secara tuntas. Untuk itulah HSBC Indonesia memberikan solusi efektif yang mampu mengantisipasi kendala-kendala yang berpotensi muncul,” kata Fransisca Kallista Arnan, Head of Marketing Retail Banking & Wealth Management, PT Bank HSBC Indonesia, dalam jumpa pers di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Kamis (18/9/2019).
”Dengan menjadi Nasabah HSBC Premier Next Gen, putra-putri nasabah HSBC Premier berhak mendapatkan layanan-layanan istimewa yang dinikmati oleh orang tuanya,” tambah Dewi Tuegeh, Head of Customer Value Management, HSBC Indonesia.
Menurutnya, penelitian HSBC menunjukkan bahwa selulusnya kuliah, anak-anak ini kini telah memiliki ambisi baru untuk memiliki rumah, mobil dan lain-lain. lni pun memerlukan dukungan agar mereka bisa meraihnya.
“Ambisi untuk mengoptimalkan potensi dan kompetensi agar terus kompetitif telah mendorong generasi borderless saat ini untuk mendapat pendidikan terbaik di manapun,” lanjutnya.
Diketahui, bahwa jumlah pelajar Indonesia yang memilih menempuh pendidikan di luar negeri senantiasa menunjukkan angka yang tinggi. Pihak Commercial Service Amerika Serikat (AS) memperkirakan ada lebih dari 69 ribu mahasiswa Indonesia yang menempuh pendidikan di luar negeri pada tahun 2018/19 dengan 9.130 di antaranya berada di AS.