JKTOne.com – Asuransi Astra mewujudkan aksi sosial yang memberikan kebermanfaatan positif melalui beragam program komunikasi yang dicanangkan setiap tahunnya, sukses meraih dua penghargaan sekaligus yakni Indonesia DEI & ESG Awards (IDEAS) 2024 oleh PR Indonesia dan Marketeers Editor’s Choice Award (MECA) 2024. Tak hanya itu, dalam ajang ini, Bapak Laurentius Iwan Pranoto selaku Head of PR, Marcomm, dan Event Asuransi Astra juga meraih penghargaan Indonesia Top PR Leader 2024 (Warta Ekonomi) dengan kategori Top Leader for Efforts to Build and Maintain Customer Trust for Business Sustainability oleh Warta Ekonomi.

Indonesia DEI dan ESG Awards (IDEAS) 2024 adalah ajang kompetisi Program Komunikasi/PR/Kehumasan Strategis yang berbasis pada praktik terbaik penerapan komunikasi Diversity, Equity, Inclusion (DEI) dan Environment, Social, Governance (ESG). Kehadiran kompetisi ini diharapkan dapat mendorong terciptanya praktik terbaik di bidang komunikasi DEI dan ESG serta membuat suatu organisasi atau korporasi mampu menggapai reputasi yang lebih unggul di ekosistem masing- masing. Pada ajang ini, terdapat dua kategori yang dikompetisikan diantaranya Program komunikasi/PR/kehumasan strategis berbasis praktik DEI dan program komunikasi/PR/kehumasan strategis berbasis praktik ESG. Kedua kategori tersebut menggunakan penilaian berbasis penjurian oleh dewan juri yang terdiri dari para pakar PR, pakar/konsultan DEI, pakar/konsultan ESG, dan pakar media. Pada ajang penghargaan ini, Asuransi Astra berhasil meraih dua kategori sekalius diantaranya predikat Bronze pada sub kategori Perubahan Iklim melalui program komunikasi Field Trip with Garda Oto dan predikat Silver pada sub kategori DEI melalui #LangkahSederhana.

Marketeers Editor’s Choice Award merupakan bentuk apresiasi Dewan Editor Marketeers kepada merek-merek yang terbukti melakukan terobosan kreatif, inovatif, dan berdampak dalam pemasaran selama periode setahun terakhir. Beberapa diantara kategori yang dapat diikuti adalah Marketing, Branding, Community Marketing, Service, Digital Innovation, Sustainable Business, dan lain-lain. Kriteria penjurian yang dapat diikuti terbagi dua, yakni Kriteria Umum yaitu Creativity, Innovation, Reach, dan Impact. Kemudian Kriteria Khusus Product, Service, Campaign, dan Corporate Action/CSR. Pada pengukurannya, MECA berfokus pada Creativity, Innovation, Reach, dan Impact yang dibagi rata menjadi sebesar 100%. Pada ajang penghargaan ini, Asuransi Astra berhasil meraih tiga kategori meliputi Community Insurance Literacy Campaign of The Year 2024 yang diraih oleh program komunikasi Field Trip with Garda Oto, Sustainable Marketing Initiative of The Year 2024 yang diperoleh kampanye kehumasan #Langkah Sederhana serta Integrated Branding Campaign of The Year dengan Garda Oto Branding Campaign.

Asuransi Astra konsisten tak hanya berusaha menjawab seluruh kebutuhan pelanggan melalui peningkatan produk dan layanan, namun juga memberikan kontribusi nyata melalui aksi sosial yang berhasil dilaksanakan guna mendukung keberlanjutan dan kesejahteraan masyarakat dan bangsa. Sejak tahun 2023 hingga sekarang, Field Trip yang diselenggarakan Garda Oto, produk asuransi mobil Asuransi Astra mengangkat tema “Little Financial Master and Emergency Roadside Assistance Tour” secara aktif hadir di Astra Biz Center BSD, Pameran Otomotif GIIAS 2023 & 2024, Head Office Asuransi Astra, Asuransi Astra Bogor, dan Asuransi Astra Kelapa Gading. Kegiatan ini diperuntukkan bagi anak-anak dengan rentang usia 3 hingga 10 tahun dan dibungkus dengan cara yang seinteraktif serta menarik mungkin dalam memberikan literasi dan edukasi. Kegiatan ini juga bertujuan dalam mendukung peningkatan angka literasi keuangan di Indonesia sesuai dengan arahan yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Pada aksi sosial selanjutnya yakni, tepatnya di bulan Maret hingga Juni, Asuransi Astra mewujudkan kampanye kehumasan #LangkahSederhana dalam mendukung terwujudnya Astra 2030 Sustainability Aspirations dan ESGs yang meliputi poin 5 “Kesetaraan Gender”, poin 8 “Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi”, poin 12 “Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab, dan poin 13 “Penanganan Perubahan Iklim”. Berbagai kegiatan diselenggarakan yang diperuntukkan bagi komunitas dna masyarakat hingga karyawan. Kampanye juga bergerak di sisi digital dengan program Donasi pohon dan Show Your Green Corner photo challenge di sosial media Instagram. Sebagai wujud dukungan penuh perusahaan akan kampanye kehumasan ini, sepanjang kampanye kehumasan berlangsung, Asuransi Astra membagikan safety kit agar tetap aman dan nyaman saat berkendara.

“Tentunya, kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pelanggan, masyarakat, dan karyawan Asuransi Astra hingga pihak yang telah berkolaborasi atas dukungan luar biasa dalam mewujudkan setiap aksi nyata Asuransi Astra. Karena berkat dukungan dan sinergi yang baik kita bersama-sama meraih kedua penghargaan ini sebagai bukti komitmen untuk membawa perubahan positif untuk kesejahteraan bangsa. Semoga ke depannya Asuransi Astra tetap dapat mendukung terwujudnya DEI dan pilar ESG’s lebih baik dan luas lagi, agar terus dapat memberikan manfaat nyata untuk saat ini maupun di masa yang akan datang agar semua orang dapat merasakan peace of mind, ”ujar Head of PR, Marcomm, dan Event Asuransi Astra, Laurentius Iwan Pranoto.

LEAVE A REPLY