doc by permatabank

JKTOne.com, Jakarta – Merupakan negara dengan populasi muslim terbesar dunia, yaitu sebesar 84% dari seluruh jumlah penduduk Indonesia, menjadikan Indonesia pasar potensial untuk sejumlah produk industry, termasuk industry perbankan. Sayangnya jumlah penduduk yang beragama Islam ini tidak diikuti dengan jumlah perbankan yang menggunakan dasar syair’at Islam. Terhitung, hanya ada 5,7% penduduk muslim tidak seimbang dengan pasar perbankan Islam di Indonesia.

doc by permatabank

Melihat pasar yang masih terbuka lebar ini, PermataBank meluncurkan aplikasi produk jasa perbankan berbasis syari’ah, di Ritz Carlton, Senayan, Selasa (9/9). Aplikasi akan menjadi Super Aplikasi Mobile Banking Syariah Permata. Disebut sebagai super aplikasi dikarenakan dilengkapi fitur yang mempercepat dan memudahkan nasabah serta calon nasabah dalam melakukan seluruh kebutuhan transaksi perbankan sehari-hari, serta dirancang dan disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya hidup masyarakat modern yang berbasis syariah.

doc by permatabank

Ridwan DM Wiraskusumah, Direktur Utama PermataBank mengatakan “Shariah Mobile Banking Super App dalam PermataMobile X kami hadirkan untuk memfasilitasi gaya hidup modern masyarkat urban dalam melakukan aktivitas perbankan yang berbasis syari’ah. Kami melihatadanya kebutuhan yang tinggi dari pengguna dan peminat layanan perbankan syari’ah terhadap sebuah super app yang canggih dan modern. Maka, kami hadirkan inovasi berbasis syari’ah yang memiliki fitur lengkap dn teknologi canggih, serta kekinian yang dapat mendukung gaya hidup masyarakat Indonesia yang modern, namun mudah untuk diakses digunakan.”

PermataBank Syariah sendiri memiliki empat produk unggulan yang bertujuan mendukung gaya hidup masyarakat modern seperti : PermataTabungan IB Haji Regular, PermataTabungan IB Bebas, PermataTabungan IB Optia, PermataME IB, dan Giro IB. Ada juga reksadana syariah, dan lebih dari 200 fitur unggulan lainnya. Dengan PermataMobile X untuk Shariah Banking nasabah dan calon nasabah dapat membuka rekening syariah secara online kapan pun dan dimana pun tanpa harus repot datang ke kantor PermataBank.

LEAVE A REPLY