JKTOne.com – Shopee sambut bulan Ramadhan, bagian dari kegiatan khas di bulan Ramadan adalah ngabuburit. Ngabuburit sendiri merupakan tradisi yang lekat berkembang di tengah masyarakat Indonesia, dimana pada momen ini, berbagai kegiatan bisa kita lakukan untuk mengisi waktu sembari menunggu saat berbuka tiba. Berbagai ide kegiatan dan aktivitas dapat dilakukan untuk ngabuburit, dan untuk memberikan inspirasi serta melengkapi kebutuhan tersebut.
“Dalam menyambut bulan Ramadan, berbagai tradisi khas pun menjadi hal yang menambah semarak bulan suci ini, tak terkecuali tradisi ngabuburit yang berkembang di tengah masyarakat
Indonesia. Banyak kegiatan bisa kita lakukan untuk mengisi waktu dan membuat saat-saat menjelang berbuka puasa menjadi lebih menyenangkan, contohnya dengan berburu takjil, dengan keluarga tercinta. Sejalan dengan kampanye Shopee 4.4 Sambut Ramadan Sale yang hadir untuk menemani setiap momen bagi para pengguna, kali ini Shopee memberikan beberapa ide kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk membuat momen menjelang berbuka terasa lebih menyenangkan beserta rangkaian produk dari berbagai mitra brand yang bisa menunjang kamu dalam melakukan berbagai kegiatan tersebut,” ujar Monica Vionna, Head of Marketing Growth Shopee Indonesia.