PT Unilever Indonesia, Tbk melalui Zwitsal gelar Zwitsaland. (JKTOne.com/INT)

-JKTOne.com – PT Unilever Indonesia Tbk melalui Zwitsal mengelar Zwitsaland di Mal Gandaria City, Jakarta, yang diadakan selama dua hari, pada 20-21 April 2019. Gelaran ini memberikan kesempatan anak- anak dan orangtua untuk lebih dekat dan lekat. Hal ini disampaikan oleh Maulani Affandi selaku Head of Skin Cleansing and Baby Care Indonesia PT Unilever Indonesia Tbk.

“Zwitsaland ini sebagai platform playland dengan beragam aktivitas yang menyenangkan bagi anak dan orangtua untuk menjalin bounding yang berkualitas dengan buah hatinya,” kata Maulani saat acara berlangsung, Sabtu (20/4/2019).

Bounding (kelekatan ikatan emosional) harus dilakukan untuk memberikan kesempatan belajar, memberikan pengalaman yang membuat pribadi anak menjadi tangguh, percaya diri dan bahagia.

Sementara, Chitra Annisya, M.Psi selaku Psikologi Anak dari Tiga Generasi menjelaskan bahwa dua tahun pertama kehidupan merupakan saat terbaik untuk membangun ikatan emosional antara anak dan orangtua. Sehingga setiap hari orangtua harus meluangkan waktu setiap hari bagi anaknya.

“Setidaknya waktu yang diluangkan 15-30 menit setiap hari. Artinya, orangtua harus tinggalin gadget-nya, kerjaan atau kesibukan lainnya demi bercengkerama bersama buah hatinya. Ngobrol, main, mengajak anak melakukan aktivitas sehari-hari menjadi seru. Hindari bermain gadget bersama anak kecuali untuk video call, atau memutar video edukatif,” ungkap Chitra.

Dalam jumpa pers Zwitsaland hadir juga Artika Sari Devi, seorang aktris sekaligus seorang ibu muda yang memberikan pengalamannya melakukan bounding dengan sang anak.

“Zoe itu lagi seneng-senengnya mix and match baju, trus nyanyi, baca buku bareng. Komunikasi juga penting banget supaya aktivitas kita jalan, tapi anak-anak tetap diperhatikan tentunya,” ucap perempuan dari suami Ibrahim Imran ini.

Berharap, orangtua dan anak-anak yang datang bisa bersama-sama menikmati aktivitas di booth-booth yang tersedia di Zwitsaland, seperti Zwitsal Cooking Corner, Zwitsal Science House, Zwitsal Traveling, dan masih banyak lagi.

“Semoga bounding bersama anak dan orang tua dapat semakin meningkat dengan mengikuti aktivitas di Zwitsaland,” tutup Maulani.

LEAVE A REPLY